SIMPAN FILE DAPAT DUIT

Translate This Blog

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Sabtu, 22 Januari 2011

BAHAN BELAJAR KOMPREHENSIP


Þ    Tekanan hidrostatis : tekanan disebabkan ketinggian cairan diatasnya harus setimbang dengan tekanan panahannya.

Þ    BM tanpa koma     :  menunjukkan jumlah nukleon (proton + neutron) dalam inti atom.
BM pakai koma     :  semua unsur di alam terdiri atas isotop-isotop dan suatu unsur merupakan campuran isotop-isotop unsur tersebut. Karena masing-masing isotop memiliki massa atom yang berbeda maka harga massa atom (Berat molekul) suatu unsur yang dipakai dalam perhitungan kimia adalah massa atom rata-rata dari seluruh isotop unsur tersebut.

Þ    Kapasitas produksi tidak sama degan data import
Kapasitas produksi = 30.000 ton/thn
Kebutuhan                          = 26.930,4 ton/thn
Direncanakan sisanya akan di ekspor ke asia tenggara seperti malaysia, singapore, bruney, dll. Dimana selama ini negara-negara tersebut mengimpor nitrobenzen dari negara terdekat yaitu cina. Diperoleh data bahwa cina memproduksi nitrobenzen 310.000 ton/tahun dan mengekspor 4.671 ton/tahun (www.atimes,2005). sehingga sisa produksi direncanakan dapat menggantikan ekspor cina karena jarak indonesia ke asia tenggara jauh lebih dekat dibandingkan jarak cina ke asia tenggara.

Þ    Keuntugan digunakan saturated steam dibandingkan superheated steam :
  • Panas/energi saturated lebih besar karena adanya panas laten, sedangkan superheated panas sensibel yang bergantung pada ΔT, maka daya pemanasnya sangat kecil.
  • Pada saturated jika ingin merubah tekanan maka temperatur berubah tertentu. Pada superheated temperatur tidak bergantung tekanan, sehingga untuk tekanan tertentu temperatur dapat bermacam-macam.

Þ    Specific gravity : densitas relaif suatu zat terhadap densitas air pada temperatur standar 4oC (ilmuwan) atau 15oC engineer.

Þ    Titik kritis : kondisi dimana tidak dapat dibedakan lagi antara cairan dan uap.

Þ    Viskositas : sebuah gaya yang menghambat aliran

Þ    Cairan ideal = cairan hypothetical (tdk nyata) yg viskositasnya nol.

Þ    Campuran : materi yang terbentuk dari 2 macam zat atau lebih yang memiliki sifat zat asalnya.

Þ    Larutan : suatu campuran yang homogen dari suatu zat terlarut (solute) dan zat yang melarutkannya (solven).

Þ    Kapasitas panas : banyaknya panas yang dibutuhkan untuk menaikkan suhu suatu zat 1 oC.

Þ    Panas jenis : banyaknya panas yang dibutuhkan untuk menaikkan suhu 1 gram zat 1 oC.

Þ    Kapasitas panas molar : banyaknya panas yang dibutuhkan untuk menaikkan suhu 1 mol zat 1 oC.

Þ    Entalpi pembentukkan molar standar (ΔHof) : banyaknya panas yang diserap/dilepaskan ketika 1 mol senyawa tersebut dibentuk dari unsur-unsurnya dalam keadaan standar.
H2 + ½ O2                  H2O

Þ    Panas pembakaran : banyaknya panas yang dilepaskan ketika 1 mol senyawa tersebut terbakar sempurna dengan oksigen.
C + O2                         CO2

Þ    Panas netralisasi : jumlah panas yang dilepaskan ketika 1 mol air terbentuk akibat reaksi asam dengan basa atau sebaliknya.
Þ    Panas pelarutan : panas yang dilepas/diserap ketika 1 mol senyawa dilarutkan dalam pelarut berlebih yaitu sampai suatu keadaan dimana pada penambahan pelarut selanjutnya tidak ada panas yang diserap/dilepaskan lagi.

Þ    Panas pengenceran : banyaknya panas yang dilepas/diserap ketika suatu zat atau larutan diencerkan dalam batas konsenterasi tertentu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar